Quantcast
Channel: Profesional SEO Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 17

Tips Membuat Backlink di Tahun 2017

$
0
0

Tips membuat backlink di tahun 2017 kurang lebih sama dengan tahun-tahun sebelumnya. Hanya saja, beberapa situs yang dapat dibuat backlink di tahun sebelumnya nampaknya sudah kadaluarsa. Saya mendapati artikel-artikel di tahun-tahun sebelumnya yang membagikan situs untuk mendapatkan backlink kebanyakan linknya tidak aktif lagi.

Untuk itu, berhubung saya sedang berfokus dengan mengurus SEO pada situs Juggle Jack (Pembuat Aplikasi Android), saya dokumentasikan beberapa cara mendapatkan backlink yang saya lakukan.

Kurang lebih tips untuk mendapatkan backlink yang saya bahas memang tidak berbeda dengan artikel-artikel lainnya, hanya saja link-link yang saya jadikan untuk referensi kebanyakan masih aktif dan dapat ditanamkan backlink. Berikut ini tips-tips untuk mendapatkan backlink di tahun 2017 yang saya rekomendasikan untuk Anda.

Mendapatkan Backlink melalui Web Profile

Web profile merupakan situs-situs yang memberikan kita kesempatan untuk menanamkan link di profile kita. Kurang lebih jika ingin menanamkan backlink disini, kamu cukup register sebagai pengguna lalu masukkan website kamu pada pengaturan profile.

Untuk memudahkan profile-mu agar dikenali oleh mesin pencari (Google), cobalah untuk sedikit aktif di situs web profile tersebut. Misalnya dengan memberi komentar-komentar untuk membuat link ke web profile yang kamu buat dapat dikenali oleh mesin pencari.

Berikut ini daftar-daftar web profile yang dapat kamu tanamkan backlink di tahun 2017 ini.

Saran saya jika kamu ingin mendapatkan backlink gratis dengan mudah, cukup siapkan E-mail untuk situs yang menjadi fokusmu. Daftar sebagai pengguna pada sumber-sumber backlink di atas. Lalu gunakan pengaturan profile dan sisipkan link situs kamu pada profile yang telah kamu buat.

Mendapatkan Backlink melalui Blog Dummy

Blog dummy sebenarnya adalah blog, namun blog tersebut digunakan untuk membuat backlink pada situs asli kita. Ada banyak situs yang menyediakan jasa untuk pembuatan blog secara gratis. Tinggal manfaatkan situs-situs tersebut untuk membuat blog yang berujung demi membuat backlink pada situs asli kita.

Berikut ini beberapa situs yang menyediakan jasa pembuatan blog. Saya hanya beri sedikit saja, karena saya sendiri tidak mau merepotkan terlalu banyak waktu untuk membuat backlink dengan menggunakan cara blog dummy.

Situs yang menyediakan blog ini sangat membantu dalam menanamkan backlink. Namun jika ingin menanamkan backlink melalui blog dummy, kita juga perlu untuk membuat artikel yang menarik di mata Google (SEO On Page) serta mengurus backlink (SEO Off Page) pada situs blog dummy yang kita buat. Dengan kata lain, membuat backlink dengan blog dummy memang mudah, namun dibutuhkan penerapan SEO lagi pada blog dummy yang kita buat.

Mendapatkan Backlink melalui Media

Banyak situs yang memperbolehkan kita untuk memasukkan media (PowerPoint, Word, Video, MP3, dll) pada situs mereka. Dengan memanfaatkan situs tersebut, kita bisa meng-upload media yang diperlukan dan menanamkan backlink yang kita inginkan pada kolom deskripsi. Dengan demikian kita bisa memperoleh backlink sambil berbagi media yang sesuai untuk mempromosikan situs kita juga.

Berikut beberapa situs yang menyediakan jasa untuk memasukkan media untuk kita dapat menanamkan backlink.

Silahkan upload media-media yang dibutuhkan oleh situs tersebut. Upload ke media tersebut dan sisipkan backlink di dalam deskripsi masing-masing media. Dengan demikian, kamu akan memperoleh backlink dari situs tersebut.

Hampir sama seperti Web profile, ada baiknya untuk memberikan komentar pada media yang lain untuk mempromosikan media yang kita upload. Hal ini agar media yang kita buat bisa lebih dikenali oleh Google dan mendapatkan nilai yang baik.

Mendapatkan Backlink melalui Situs Pengumpul Situs

Kurang jelas dengan nama yang cocok untuk menggolongkan situs-situs seperti ini. Namun situs seperti ini memperbolehkan kita untuk mengumpulkan backlink kita pada situs tersebut. Ada yang bermaksud mengumpulkan link-link yang kita punya, ada juga yang hanya mengumpulkan satu kita namun dibuat menjadi satu halaman backlink.

Berikut ini beberapa situs pengumpul situs yang saya maksud.

Cara mendapatkan backlink pada situs seperti ini adalah dengan memberikan link pada inputan yang ada. Beberapa situs menginginkan kamu untuk daftar sebagai pengguna terlebih dahulu sebelum bisa memanfaatkan layanan situs pengumpul situs seperti ini. Situs pengumpul situs ini merupakan salah satu cara yang mudah untuk kamu bisa mendapatkan backlink secara gratis.

Mendapatkan Backlink melalui Linkcollider

Linkcollider.com merupakan situs yang menyediakan pertukaran dalam meningkatkan SEO. Secara sederhananya, situs ini memungkinkan kita untuk menukarkan jasa kita dengan cara Like Facebook Page, Subscribe Youtube, Surfing ke website, Follow Twitter, dan lainnya demi mendapatkan Token (mata uang di Link Collider). Token ini nantinya dapat digunakan untuk mendapatkan hal yang tadi kita lakukan (Like Facebook Page, Subscribe Youtube, Surfing ke website kita, Follow Twitter, dan lainnya) untuk situs kita. Dan juga, token yang kita dapatjuga bisa digunakan untuk membuat backlink.

Backlink yang kita buat disini akan berupa artikel yang dimiliki oleh Web Dummy milik Linkcollider. Artikel yang dibuat merupakan karangan dari kita sendiri, sehingga kita bebas memilih bentuk backlink yang mau kita buat. Untuk kualitas backlink memang nampaknya kurang berkualitas. Namun yang terpenting, kita bisa mendapatkan backlink dengan mudah dari situs Link Collider ini.

Berikut contoh backlink yang saya peroleh dengan menggunakan jasa dari LinkCollider.

Dari LinkCollider ini, kamu bisa meningkatkan reputasi sosial media yang kamu miliki dengan lebih natural. Namun jumlah like, followers, subscribers tidak akan sebanyak yang kamu harapkan. Intinya sebagai peningkat reputasi sosial media, LinkCollider cukup bisa membantu tanpa kekhawatiran untuk di-ban oleh sosial media.

Jika kamu merasa sangat membutuhkan pertukaran yang diberikan oleh LinkCollider. Kamu juga bisa membayar untuk mendapatkan token dengan jumlah yang menarik. Saya sendiri belum membayar untuk situs ini, namun mungkin jika saya mau meningkatkan reputasi sosial media saya, pertimbangan untuk membayar akan saya pikirkan lagi.

Mengecek Backlink yang kita Buat

Setelah backlink kita buat, hal berikutnya yang diperlukan adalah dengan mengecek backlink yang dibuat. Hal ini karena tidak semua backlink yang kita buat langsung dikenali oleh Google. Sia-sia kita membuat banyak backlink, namun backlink tersebut tidak dikenali oleh Google. Kita perlu memastikan backlink yang dibuat sudah dikenali oleh Google.

Sia-sia kita membuat banyak backlink, namun backlink tersebut tidak dikenali oleh Google.

Cara mengecek backlink yang kita buat adalah dengan menggunakan situs mesin pencari. Caranya adalah dengan mengetik “site:#backlink_kita#” (Contoh: “site:goo.gl/cgXs2q”) lalu lihat di hasil mesin pencarian. Jika backlink kita muncul di halaman pencarian Google, maka backlink tersebut sudah dikenali oleh Google. Namun jika belum, maka kita perlu untuk memberikan backlink pada backlink yang kita buat.

Hasil Menanamkan Backlink pada Website

Link-link di atas memang saya dapatkan saat sedang mempraktikkan Backlink SEO pada situs Juggle Jack. Makanya kebanyakan link contoh yang saya berikan memang merupakan backlink untuk situs Juggle Jack. Namun ternyata, penerapan backlink pada situs Jugle Jack ini belum memberikan hasil yang memadai.

Pada bulan Juli 2017 ini (saat artikel dibuat), situs Juggle Jack masih belum muncul sama sekali pada kata pencarian “membuat aplikasi Android.” Padahal, backlink yang dibuat sudah cukup banyak. Sekalipun beberapa backlink masih belum dikenali oleh mesin pencari, namun yang menjadi pertanyaan adalah website Juggle Jack sama sekali tidak muncul di 10 besar bahkan 40 besar di Google.

Posisi Kata Kunci Membuat Aplikasi Android

Posisi Kata Kunci Membuat Aplikasi Android

Gambar di atas merupakan hasil pencarian menggunakan tools Keyword Position dari Smallseotools. Dapat terlihat bahwa website Juggle Jack yang sudah ditanami backlink sama sekali tidak nampak di mesin pencarian untuk keyword yang dituju.

Penerapan SEO On Page dan SEO Off Page sudah saya lakukan untuk situs ini namun ternyata belum memberikan hasil yang bagus di mata Google. Kemungkinan besar, hal ini dikarenakan situs Juggle Jack belum memiliki Domain Authority yang baik. Berhubung situs ini tergolong masih baru oleh Google, maka Google belum dapat memberikan Juggle Jack nilai yang baik pada mesin pencarian.

Hipotesa ini masih belum dapat dibuktikan, karena perlu beberapa bulan agar Google memberikan nilai yang baik untuk website ini. Namun, kalau kamu merasa ada faktor lain yang membuat situs ini tidak muncul di kata kunci “membuat aplikasi android,” kamu dapat memberikan komentar untuk kesalahan-kesalahan lain pada penerapan SEO yang dilakukan untuk Juggle Jack.

Jika kamu mendapatkan sumber-sumber backlink lain, kamu juga dapat memberikan pada komentar di bawah ini. Selamat membuat backlink di tahun 2017!

Posting Tips Membuat Backlink di Tahun 2017 ditampilkan lebih awal di Profesional SEO Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 17


<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>